Home / Polri

Senin, 29 September 2025 - 19:23 WIB

Kompol Mawardi Resmi Menjabat Sebagai Kasat Lantas Polresta Banda Aceh

Redaksi - Penulis Berita

Banda Aceh – Kompol Mawardi yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Logistik Polres Pidie Jaya, kini resmi menjabat sebagai Kasat Lantas Polresta Banda Aceh.

Prosesi serah terima jabatan dipimpin oleh Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Joko Heri Purwono bertempat di halaman Mapolresta Banda Aceh, Senin, (29/09/2025) pagi.

Dihadapan peserta upacara, Kapolresta Banda Aceh mengatakan, mutasi ini sesuai dengan Surat Telegram Kapolda Aceh Nomor ST/523/IX/KEP.3/2025 tertanggal 4 September 2025 yang ditandatangani Karo SDM Polda Aceh. Rotasi jabatan ini dilakukan dalam rangka penyegaran organisasi dan Penguatan Kinerja Kepolisian di wilayah hukum Polda Aceh.

Kompol Mawardi kini menjadi Kasat Lantas Polresta Banda Aceh menggantikan Kompol Ikmal, yang mendapat penugasan sebagai Kasijemenopsrek Subditkamsel Ditlantas Polda Aceh, tambah Kapolresta.

Disisi lainnya, Kapolresta mengucapkan terima kasih atas dedikasi, loyalitas kepada Kompol Ikmal yang telah menjadi bagian dari Polresta.

“Terima kasih kepada Kompol Ikmal yang pernah menjadi bagian dari Polresta Banda Aceh yang kini telah dipromosikan Kasijemenopsrek Subditkamsel Ditlantas Polda Aceh” sebut Kapolresta.

Dalam hal ini, lanjut Kapolresta, mutasi merupakan suatu hal yang wajar dalam tubuh Polri dengan tujuan untuk penyegaran, pengembangan karier dan peningkatan kinerja untuk mencapai tujuan organisasi khususnya di Polresta Banda Aceh.

Kombes Joko juga menekankan kepada pejabat baru agar mempertahankan, bahkan meningkatkan, berbagai inovasi dan program yang telah dirintis pejabat sebelumnya, terutama yang telah memberi manfaat nyata bagi institusi maupun masyarakat.

Ia turut mengajak seluruh jajaran Polresta Bnada Aceh untuk memberikan dukungan penuh kepada pejabat yang baru, sehingga proses pergantian jabatan berjalan lancar dan pejabat baru dapat segera fokus pada tugas pokok, yakni memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Sekali lagi, terima kasih sebesar-besarnya kepada pejabat yang lama atas segala dedikasi dan kerja kerasnya, serta selamat datang dan selamat bertugas kepada pejabat yang baru. Semoga momen serah terima jabatan ini dapat meningkatkan program kerja yang telah berjalan dengan baik. Mari kita bangun Polresta Banda Aceh sebagai institusi yang hadir membawa solusi, menjaga keamanan, dan menumbuhkan harapan bagi masyarakat,” tutup Kapolresta.(*)

Share :

Baca Juga

Polri

Revolusi Komunikasi Publik Polri: SiPenmas, Inovasi Digital untuk Bangun Kepercayaan Masyarakat

Polri

Polisi Lakukan Penyelidikan Terkait Pemilik Ganja Temuan di Bandara SIM

Polri

Kompol Parmohonan Harahap Jabat Sebagai Kasat Reskrim Polresta Banda Aceh 

Polri

Polda Aceh Ajak Masyarakat Berpartisipasi dalam Lomba Kreatif dan Donor Darah Hari Jadi ke-74 Humas Polri

Polri

Warga Lamteumen Barat Ditemukan Meninggal Dunia di Krueng Barona Jaya Aceh Besar

Polri

Polda Aceh Komitmen Cegah Narkotika: Bentuk dan Bina 94 KBDN di Seluruh Kabupaten/Kota

Polri

Puluhan Polisi Amankan Aksi Unras KAMMI di Tugu Simpang Lima

Polri

Biddokkes Polda Aceh Gelar Pelatihan BTCLS dan Peningkatan Kemampuan Food Safety