ACEHPOST.ID || IDI – Update penyisihan grup cabang olahraga sepakbola pekan olahraga pelajar daerah POPDA Aceh ke XVII terus bergulir. Sejumlah pertandingan di 4 group terus menunjukkan kebolehannya, Sabtu 06/07/2014.
Ada empat stadion yang menjadi arena pertandingan cabor sikulit Bundar ini, yaitu Stadion Mon IX kecamatan Idi Rayeuk sebagai Group A, Stadion Buket Itam Kecamatan Darul Ihsan untuk grup B, Stadion Matang Rayeuk kecamatan Peudawa markas grub C dan Stadion Peureulak Barat kandang Grup D.
Berikut Hasil perolehan skor pertandingan yang dimulai pukul 14 .00 Wib sore tadi, di stadion Mon 9 , Langsa unggul 3 – 0 Melawan Aceh Besar.
Di Stadion Buket Itam Simeulue Menang 1: 0 dengan Lhokseumawe, Dan Bireun menang 3:1 berhadapan Subulussalam.
Sedangkan di Stadion Matang Rayeuk sequad Aceh Tamiang mampu menaklukkan kota Sabang dengan skor 4:2, selanjutnya Aceh Barat Daya Unggul 5 : 1 melawan Aceh Singkil.
Sementara di Stadion Peureulak Barat, Kabupaten Aceh Barat mampu menumbangkan Gayo Lues dengan skor 3: 0, dan pada laga terakhir Aceh Utara mampu menaklukkan Aceh Jaya dengan torehan skor 4:2.(Mks)